Pos oleh :

Humas

Visiting Professor: Upaya CLSD UGM dalam Menguatkan Kolaborasi Riset Internasional

Center for Life-Span Development (CLSD) Fakultas Psikologi UGM menyambut kedatangan Prof. Emiko Kashima dari La Trobe University, Australia, pada tanggal 3 Juli hingga 10 Juli 2024. Kedatangan Prof. Emiko Kashima merupakan salah satu agenda visiting professor CLSD dalam rangka kolaborasi riset internasional. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah terjalinnya kerja sama dan kolaborasi riset dengan mitra internasional, publikasi manuskrip penelitian, serta penyusunan proposal riset yang akan diajukan untuk mendapatkan pendanaan internasional di tahu mendatang. Kegiatan ini dilaksanakan di Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada  (UGM) dan dipimpin oleh Sutarimah Ampuni, S.Psi., M.Si., MPsych., Ph.D., Psikolog selaku kepala CLSD serta peneliti utama, Zahra Frida Intani, S.Psi., M.Psi., Psikolog dan Smita Dinakaramani, S.Psi., M.Psi., Psikolog selaku dosen Fakultas Psikologi UGM, dan para interns (mahasiswa magang) CLSD. read more

Fakultas Psikologi UGM Berkontribusi pada Pencapaian SDGs Melalui Penelitian Kesejahteraan Finansial

Yogyakarta, 13 November 2024 — Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) dengan melakukan penelitian adaptasi alat ukur kesejahteraan finansial. Penelitian ini berfokus pada kelas menengah yang sedang berkembang di Indonesia, yang memiliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi nasional. read more

Diagnosa Permasalahan Organisasi dengan BOM: Pendekatan Baru Menuju Keberlanjutan Kerja dan Pertumbuhan Ekonomi

Dalam sebuah penelitian mengenai organisasi, ditemukan bahwa sebuah organisasi merupakan institusi kompleks dengan elemen-elemen yang saling terkait, seperti misi, kepemimpinan, sumber daya manusia, nilai-nilai, strategi, tujuan, kinerja, visi, struktur, sistem, keterampilan, serta manajemen waktu. Untuk memahami masalah dalam organisasi secara lebih baik, penelitian ini mengembangkan dan menguji metode praktis melalui Backbone Organizational Model (BOM). read more

Penyakit Hati dan Kaitannya Dengan Gangguan Jiwa

Subandi, Lu’luatul Chizanah, Yuli Fajar Susetyo

Kelompok Kajian Psikologi Islam

Masyarakat Indonesia yang sebagian besar beragama Islam sudah sangat familiar dengan istilah penyakit hati. Konsep ini berasal dari ayat suci Al Quran suara Al Baqarah ayat 10 yang artinya: “Dalam hati mereka ada penyakit, lalu ditambah Allah penyakitnya; dan bagi mereka siksa yang pedih, disebabkan mereka berdusta”. Hati yang dimaksud di sini bukanlah ‘hati’ secara fisik (liver). Bukan pula ‘jantung’ (heart), melainkan hati spiritual, yang disebut ‘qolbu’. read more

Makna Menjadi Lansia dan Bagaimana Dukungan Sosial Bisa Membuat Lansia Lebih Sejahtera

Masa lansia dimulai pada usia 60 tahun, suatu periode yang juga ditandai dengan pergeseran peran sosial dan sering kali diwarnai dengan peningkatan kebutuhan dukungan kesehatan. Masa ini memiliki ciri khas yang unik, seperti munculnya isu-isu kesehatan fisik, potensi kehilangan peran sosial, dan penyesuaian psikologis yang intensif. Meningkatnya populasi lanjut usia, sebagaimana di Indonesia saat ini, mencerminkan perubahan demografis yang signifikan dan membawa tantangan serta peluang dalam mendukung kesejahteraan dan partisipasi aktif lansia di dalam masyarakat. Lansia dapat memberikan kontribusi berharga melalui pengalaman hidup dan pengetahuan yang telah mereka kumpulkan, sekaligus menghadapi tantangan yang muncul dari perubahan sosial, fisik, dan psikologis yang berkaitan dengan proses penuaan. Oleh karena itu, memahami konteks sosial dan psikologis lansia menjadi penting dalam rangka mendukung kesejahteraan mereka yang berkelanjutan. read more

CLSD Psikologi UGM Edukasi Siswa SD Muhammadiyah Pakem Soal Penggunaan Gadget Aman dan Sehat

CLSD Fakultas Psikologi UGM baru-baru ini menyelenggarakan kegiatan psikoedukasi bertajuk “Cerdas Menggunakan Gadget dan Internet untuk Anak” di SD Muhammadiyah Pakem yang dilaksanakan pada tanggal 30 dan 31 Juli 2024. Kegiatan ini bertujuan agar siswa mampu memahami dan mempraktikkan cara menggunakan gadget dan internet yang sehat dan aman, dimana kegiatan ini dapat mendukung tercapainya Sustainable Development Goals nomor 4 yang berkaitan dengan pendidikan bermutu. Kegiatan ini diikuti oleh 83 siswa kelas 5 SD Muhammadiyah Pakem dan berlangsung mulai pukul 08.00 hingga 12.00 WIB di setiap harinya. Psikoedukasi berlangsung interaktif dan menarik dengan melibatkan beberapa trainer yang merupakan intern CLSDyaitu Rahmita Laily Muhtadini, S.Psi, Carissa Azarine Delicia, S.Psi, dan Fadhliah Sofiyana Noor Saprowi, S.Psi.  read more

Pelatihan Sosioemosional CLSD UGM - Kulon Progo

Pelatihan Stimulasi Sosioemosional untuk Kader Bina Keluarga Balita di Kulon Progo

Center for Life-Span Development (CLSD) Universitas Gadjah Mada (UGM) Bersama Perwakilan BKKBN DIY mengadakan Pelatihan Stimulasi Sosioemosional pada Anak Usia Dini di Joglo Bantala Abyudaya Kroco, Sendangsari, Pengasih, Kulon Progo, pada Jumat (8/8). Pelatihan ini diikuti oleh 25 peserta yang terdiri dari kader Bina Keluarga Balita (BKB) Utami, Kenanga, Melati, dan Eka Rini, serta Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) Kecamatan Pengasih dan orang tua yang memiliki anak usia dini. read more

Pelatihan Sosioemosional CLSD UGM - Gunungkidul

CLSD UGM Gelar Pelatihan Stimulasi Sosioemosional Kader Bina Keluarga Balita di Gunungkidul

Center for Life-Span Development (CLSD) Universitas Gadjah Mada (UGM) bekerja sama dengan Perwakilan BKKBN DIY menggelar Pelatihan Stimulasi Sosioemosional untuk Kader Bina Keluarga Balita, Selasa (23/7). Pelatihan yang ketiga kalinya ini dilaksanakan di Padukuhan Jambu, Giricahyo, Purwosari, Gunungkidul. Kegiatan pelatihan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, pemahaman, dan keterampilan kader BKB Holistik Integratif (BKB HI) dalam menstimulasi perkembangan sosioemosional anak. read more

Sinergi Fakultas Psikologi UGM dan UMKM Bantul Menuju Digitalisasi untuk SDGs

Universitas Gadjah Mada (UGM), melalui Kelompok Bidang Keahlian Psikologi Industri dan Organisasi Fakultas Psikologi, bekerja sama dengan Kapanewon Kasihan, Bantul, melaksanakan program “Pendampingan dan Penguatan Team Effectiveness UMKM Bantul menuju UMKM Go Digital.” Program ini bertujuan untuk meningkatkan daya saing UMKM di Bantul agar lebih siap menghadapi era digital, sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). read more