Pos oleh :

Humas

Psikologi UGM dan TVRI Yogyakarta Jalin Kerja Sama untuk Perkuat Literasi Kesehatan Mental

Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) resmi menandatangani Nota Kesepahaman Bersama dengan TVRI Yogyakarta, Kamis (10/7) di ruang A-203 Fakultas Psikologi UGM. Seremonial penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) ini dilakukan oleh Dekan Fakultas Psikologi UGM, Rahmat Hidayat, S.Psi., M.Sc., Ph.D., dan Kepala Stasiun TVRI Yogyakarta, Budi Kurniawan, S.Sos.

Kerja sama ini menandai kolaborasi strategis kedua institusi, yaitu dunia akademik dan media publik dalam menghadirkan program penyiaran edukatif yang aktual, relevan, dan berdampak langsung pada kehidupan masyarakat Indonesia. 

Mahasiswa Psikologi UGM Raih 2 Medali Renang Nasional

Syabilla Rizkia Putri Raharja, mahasiswa Fakultas Psikologi UGM angkatan 2023, berhasil mengukir prestasi membanggakan dalam Invitasi Mahasiswa Cabang Olahraga Terukur Tingkat Nasional Tahun 2025. 

Dalam kejuaraan yang digelar di GOR Bulungan, Jakarta, pada 10-12 Juni lalu, Syabilla berhasil membawa pulang dua medali sekaligus: perak untuk kategori 50 meter gaya punggung dan perunggu untuk kategori 100 meter gaya punggung.

Zahwa Islami: Meretas Jalan dari Psikologi ke Pelayanan Publik

Ketertarikan Zahwa Islami terhadap psikologi tidak datang secara tiba-tiba. Bermula dari kebiasaan kecilnya yang gemar mengamati orang-orang di sekitarnya, berujung timbul pertanyaan di pikirannya, “Apa yang membuat seseorang menjadi seperti itu?” Pertanyaan-pertanyaan sederhana itu kemudian berkembang menjadi keingintahuan yang lebih dalam terhadap manusia dan relasinya, yang kelak membawanya menekuni ilmu psikologi.

Pemimpin Otentik, Inovasi Otentik: Studi UGM Ungkap Kunci Transformasi BUMN

Yogyakarta, 2 Juli 2025 — Budaya birokratis yang kaku kerap menjadi tantangan dalam mendorong inovasi di Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Sebuah riset terbaru dari tim akademisi Universitas Gadjah Mada mengungkap bahwa authentic leadership dan psychological empowerment menjadi motor penting dalam mendorong inovasi di tubuh BUMN Indonesia.

Raih Gelar Doktor, Haiyun Nisa Angkat Isu Psikologis Litigasi Perceraian Perempuan

Haiyun Nisa, S.Psi., M.Psi., Psikolog., sukses meraih gelar doktor pada ujian terbuka Program Studi Doktor Ilmu Psikologi Universitas Gadjah Mada, Kamis (26/06). Penelitian yang berjudul “Tutur Batin Penggugat: Yurisprudensi Terapeutik dan Pemberdayaan Psikologis pada Perempuan Inisiator Penceraian” mengantarkan Haiyun menjadi doktor ke-6517 yang lulus dari UGM. 

Teliti Pemuda Rentan di Indonesia, Dosen Fakultas Psikologi UGM Raih Grant Penelitian U’Good

Dosen Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM), Dr. Wenty Marina Minza, M.A., bersama tim dari Center for Indigenous and Cultural Psychology (CICP), berhasil meraih hibah penelitian senilai Rp3,2 miliar dari program internasional U’Good. Program ini didanai oleh tiga lembaga global, yakni The National Research Foundation (NRF) Afrika Selatan, Fondation Botnar Swiss, dan Human Science Research Council (HSRC) Afrika Selatan. Fokus utama U’Good adalah mendukung riset yang menyoroti isu pemuda dan relational wellbeing.

PT PLN (Persero) Mengadakan Kolaborasi dengan Fakultas Psikologi UGM Terkait Pengelolaan Budaya K3

Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) menerima kunjungan dari PT PLN (Persero) Corporate University dan Unit Pelaksana Assessment Center pada Selasa (17/06). Kunjungan ini bertujuan untuk berdiskusi mengenai pengelolaan budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). Diskusi berlangsung di Ruang A-203 Fakultas Psikologi dan dihadiri oleh Dr. Sumaryono, M.Si., Psikolog, Pradytia Putri Pertiwi, S.Psi., Ph.D, serta empat perwakilan dari PT PLN.

Dua Batch Potential Review, Siapkan Mahasiswa FKG UGM Hadapi Dunia Profesi

Yogyakarta – Unit Pengembangan Kualitas Manusia (UPKM) Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan kegiatan Potential Review bagi mahasiswa Program Studi Profesi Dokter Gigi, Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) UGM. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom dan bertujuan untuk mengidentifikasi serta memetakan potensi para mahasiswa, sebagai langkah awal dalam membentuk dokter gigi yang tidak hanya kompeten, tetapi juga profesional dan berintegritas tinggi. Kegiatan potential review ini merupakan hasil kerja sama strategis antara UPKM dengan FKG UGM yang telah terjalin erat selama beberapa tahun terakhir. Kolaborasi ini menjadi salah satu bentuk nyata komitmen UGM dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia, khususnya di bidang kesehatan, sejalan dengan misi pendidikan tinggi untuk menghasilkan lulusan yang siap menjawab tantangan global.

Psikologi UGM dan PT JJB Jalin Kerja Sama Dukung Tridarma Perguruan Tinggi

Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada menjalin kerja sama dengan PT Jasamarga Jogja Bawen (PT JJB) melalui penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama tentang pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi, Senin (16/6). Kegiatan ini dirangkai dengan seminar literasi kesehatan mental bagi pegawai PT JJB dan berlangsung di Ruang A-203 Fakultas Psikologi UGM.