Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Pusat Psikologi Tentara Nasional Indonesia (Puspsi TNI) menjalin kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, dan asesmen psikologi. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang berlangsung Senin (8/7) di ruang A-203 Fakultas Psikologi UGM. Seremonial penandatanganan PKS ini dilakukan oleh Dekan Fakultas Psikologi UGM, Rahmat Hidayat, S.Psi., M.Sc., Ph.D., dan Kepala Puspsi TNI, Laksamana Muda TNI Dr. Wiwin D. Handayani, M.Si., Psikolog.
Dekan Fakultas Psikologi UGM menekankan pentingnya kerja sama ini sebagai kontribusi bersama antara Fakultas Psikologi UGM dan TNI dalam mengembangkan ilmu dan profesi psikologi.
“Berkontribusi terhadap apa yang menjadi misi besar bagi TNI merupakan misi besar juga bagi kami. Kami menyadari bahwa lahir dan berkembangnya ilmu dan profesi psikologi ini tidak lepas dari peran dan jasa TNI. Sejak berkembangnya psikologi di Angkatan Darat, yang kemudian melahirkan Fakultas Psikologi Unpad, sampai secara tidak langsung berkembangnya ilmu psikologi yang kita kenal sekarang” tutur Dekan menyambut baik kerja sama ini.
Laksda TNI Wiwin menyampaikan rasa terima kasihnya atas kesempatan kerja sama yang terjalin ini. Menurutnya, kerja sama ini sangat penting untuk pengembangan ilmu dan profesi psikologi khususnya di lingkungan militer. Saat ini, Puspsi TNI yang telah terbentuk selama 2,5 tahun, bertugas pada penyiapan psikologis prajurit untuk tugas operasi.
“Yang paling utama adalah profesi, di TNI, mau tidak mau, apalagi dengan adanya UU PLP maka pelayanan harus profesional. Tentu itu harus dilakukan oleh personel yang memiliki kualifikasi sebagai psikolog,” terang Laksda TNI Wiwin.
Kegiatan ini mencakup diskusi kerja sama yang berfokus pada pengembangan ilmu dan disiplin psikologi, terutama dalam konteks militer, serta program-program pengembangan karir dan sosialisasi karir mahasiswa.
Hadir dalam acara ini dari Pupsi TNI yaitu Kolonel (KH) Achmad Rivai, S.Psi., M.PPO., Psikolog, Kolonel Safruddin, Kolonel Jeffry, dan Kolonel Andri. Dari Fakultas Psikologi UGM hadir Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat dan Kerja Sama, Pradytia Putri Pertiwi, S.Psi., Ph.D., Ketua Program Profesi Program Studi Pendidikan Profesi Psikologi, Dr. Yuli Fajar Susetyo, S.Psi., M.Si., Psikolog., perwakilan Unit Pengembangan Alat Psikodiagnostika, dan perwakilan dari Career Center.
Penulis & Foto: Erna Tri Nofiyana