Syawalan 1444 H, Pererat Silaturahmi Keluarga Besar Fakultas Psikologi UGM

Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan Syawalan Keluarga Besar Fakultas Psikologi UGM 1444 H secara luring, Jumat (5/5). Hadir dalam syawalan yaitu sivitas akademika Fakultas Psikologi UGM, dosen dan tenaga kependidikan aktif/purna tugas, tendik mutasi, tenaga kebersihan, tenaga keamanan, beserta keluarga.

Smita Dinakaramani, S.Psi., M.Psi., Psikolog, dan Aliyaturrahmah Supriyadi, S.Psi., MHS., sebagai pembawa acara membuka acara, yang dilanjutkan dengan pembacaan kalam ilahi oleh Hafizah Al Husna, S.Psi., mahasiswa Magister Psikologi UGM (2022). 

Sebelum memasuki acara inti, Drs. Haryanto, M.Si., Psikolog, menyampaikan ucapan permohonan maaf mewakili seluruh keluarga besar Fakultas Psikologi UGM. 

“Berkaitan dengan proses halal bihalal syawalan, yaitu kami atas nama keluarga besar… Sekali lagi bapak ibu yang berbahagia rahimakumullah, kami mohon izin kami mengatasnamakan semuanya baik dari para guru besar, senat, dosen, mahasiswa, alumni, POTMAPSI, Dharma Wanita dan semuanya saja yang hadir pada kesempatan ini, tidak lain adalah memohon maaf kepada bapak Dekan beserta jajaran, tentu selama satu tahun banyak hal-hal yang baik disengaja maupun tidak,” ungkap Haryanto.

Dekan Fakultas Psikologi UGM, Rahmat Hidayat, S.Psi., M.Sc., Ph.D., menyambut dan menyapa seluruh hadirin. Melalui sambutannya, Rahmat Hidayat juga menyampaikan permohonan maaf pada momen syawalan ini. 

Alhamdulillahirobbil alamin, pagi ini kita semuanya bisa berkumpul, pertama kami menyampaikan sambutan selamat datang dan terima kasih… Saya atas nama seluruh unsur pimpinan di Fakultas Psikologi UGM, Dekanat dan Wakil Dekan, Kepala Kantor, Kepala Seksi, kepala-kepala dan pimpinan-pimpinan unit yang ada di Fakultas Psikologi UGM menyampaikan permohonan maaf yang setulus-tulusnya atas semua kesalahan, kekhilafan, atas semua harapan-harapan yang tidak terpenuhi,” ungkap Rahmat. 

Memasuki acara inti yang mengusung tema “Memperbanyak Ukhuwah di Bulan Syawal, Menggapai Cinta Ilahi”, Komisaris Polisi (P) M. Jamaludin Ahmad, S.Psi., Psikolog, pemateri pada syawalan 1444 H mengajak hadirin untuk bersyukur kepada Allah SWT atas kesehatan, kesempatan, nikmat, dan anugerah yang membawa kita sukses hidup di dunia dan akhirat. Komisaris Polisi (P) M. Jamaludin Ahmad, S.Psi., Psikolog, merupakan alumni Fakultas Psikologi UGM angkatan 1987 yang saat ini menjabat Wakil Direktur SDM dan Keuangan RS PKU Muhammadiyah Cepu. 

“Sempat kita kemarin bisa berpuasa sebulan penuh… Nah dengan puasa akhirnya kita bisa menjalankan seluruh amaliah dan akhirnya beridul Fitri.” terang Jamaludin Ahmad memulai materinya. 

Jamaludin Ahmad menjelaskan manusia yang paling mulia adalah yang paling bertakwa, hal ini sesuai dengan kandungan QS Al Hujurat: 13. 

“Siapakah orang yang paling mulia itu di mata tuhan? Orang yang paling mulia adalah Inna Akromakum Indallahi Atqokum, orang yang paling mulia di mata Tuhan adalah yang paling bertakwa… Kemudian ditegaskan jenis kelaminmu suku bangsamu tidak bisa membuat kamu Mulia kalau kamu tidak bertakwa… Itu ini pesan penting bahwa kita semuanya bisa mulia,” jelas Jamaludin Ahmad. 

Jamaludin Ahmad melanjutkan dengan penjelasannya mengenai makna syawal. Bulan Syawal dapat diartikan sebagai masa peningkatan amal ibadah dan kualitas diri setelah sebulan penuh ditempa di bulan Ramadhan, amal ibadah dan kualitas diri ini hendaknya tetap dijaga dan ditingkatkan. 

Bulan Syawal juga erat kaitannya dengan idul fitri dan silaturahmi, memutuskan tali silaturahmi sendiri merupakan suatu yang dilaknat Allah SWT. 

“Memutuskan tali silaturahmi kalau itu kamu lakukan, Allah melaknat kamu, membutakan matamu dan menulikan telingamu… Mengingatkan kita ternyata merusak bumi baik fisik maupun sosial moral itu sangat berbahaya, dan kemudian memutus silaturahmi itu larangan berat dari Allah,” tutur Jamaludin Ahmad. 

Oleh karena itu, Jamaludin Ahmad menambahkan dengan memperbanyak ukhuwah dan silaturahmi akan memudahkan rezeki dan keberkahan, “Silaturahmi dijanjikan Allah dimudahkan rezeki panjang umurnya”.

Hadirin secara khidmat mengikuti tiap-tiap rangkaian acara. Tak hanya materi, sambutan dan juga doa, hadirin juga disuguhi gending-gending karawitan oleh grup karawitan Nglaras Ati Fakultas Psikologi UGM. Riuh suasana syawalan bertambah kala pengumuman hadiah kejutan bagi para hadirin yang beruntung diumumkan. Syawalan diakhiri dengan halal bihalal, bersalaman antara hadirin. 

 

Penulis: Erna