Universitas Gadjah Mada (UGM), melalui Kelompok Bidang Keahlian Psikologi Industri dan Organisasi Fakultas Psikologi, bekerja sama dengan Kapanewon Kasihan, Bantul, melaksanakan program “Pendampingan dan Penguatan Team Effectiveness UMKM Bantul menuju UMKM Go Digital.” Program ini bertujuan untuk meningkatkan daya saing UMKM di Bantul agar lebih siap menghadapi era digital, sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).
SDG 8: Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi
Industri garmen berhasil mencatatkan diri sebagai salah satu kontributor utama dalam Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia tahun 2022. Data dari Survei Tahunan Perusahaan Industri Manufaktur (STPIM) 2020 yang dilakukan oleh Direktorat Statistik Industri menunjukkan bahwa sektor ini menyumbang 7,31 persen dari total industri manufaktur, berada di bawah industri makanan. Di sektor ketenagakerjaan, industri tekstil menyerap 12,65 persen tenaga kerja manufaktur, menjadikannya salah satu penggerak utama perekonomian Indonesia.
Yogyakarta, 17 Juli 2024 — Sejak beberapa hari lalu, jamaah haji Indonesia mulai kembali ke Tanah Air. Salah satu diantaranya adalah Tenaga Kependidikan Fakultas Psikologi UGM, Sunardi. Pria asli Gunung Kidul yang akrab dipanggil pak Nardi ini telah selesai melaksanakan ibadah hajinya tahun ini. Mewujudkan rasa syukur dan bahagianya, ia menggelar acara Makan Siang Bareng (Maksibar) yang dihadiri tendik dan dosen.
Pada pagi hari Senin kedua di bulan Juli ini, Dr. Sumaryono, M.Si., Psi., selaku Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset, dan SDM Fakultas Psikologi UGM menyampaikan sebuah kisah inspiratif. Kali ini beliau menceritakan tentang seorang pemandu wisata yang luar biasa bernama Iskandar. “Pak Iskandar ini berbeda dengan dengan pemandu wisata lainnya, beliau mempunyai gaya berkomunikasi yang unik ketika bersosialisasi dengan siapapun, dan sangat titen terhadap karakter masing-masing pelangganya,” ujar Dr. Sumaryono.
Career Center Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) mengadakan Career Preparation Starter Pack yang bertujuan agar calon pekerja dapat mengetahui tips-tips keren tentang pembuatan curriculum vitae (CV), cara menghadapi wawancara, dan strategi perencanaan karir sejak dini, Rabu (10/07). Acara yang dinarasumberi oleh Koordinator Projek Internasional Bright Internships, Yemima Priambodo, dilakukan secara daring melalui zoom meeting.
Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Pusat Psikologi Tentara Nasional Indonesia (Puspsi TNI) menjalin kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, dan asesmen psikologi. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang berlangsung Senin (8/7) di ruang A-203 Fakultas Psikologi UGM. Seremonial penandatanganan PKS ini dilakukan oleh Dekan Fakultas Psikologi UGM, Rahmat Hidayat, S.Psi., M.Sc., Ph.D., dan Kepala Puspsi TNI, Laksamana Muda TNI Dr. Wiwin D. Handayani, M.Si., Psikolog.
Kegiatan cerita pagi di Fakultas Psikologi UGM diinisiasi oleh Dekan pada awal/akhir tahun 2007 yang lalu. Pada awal pelaksanaannya kegiatan cerita pagi ini dilakukan pada hari Senin sampai dengan Jumat sebelum mulai bekerja. Khusus pada hari Senin, cerita pagi disampaikan oleh salah satu pimpinan fakultas secara bergantian. Hari Selasa – Jumat diisi oleh perwakilan tendik/dosen. Materi cerita yang disampaikan sangat beragam dari mulai cerita lucu, sedih dan ada juga cerita-cerita misteri pernah juga disampaikan pada kegiatan ini.
Lembaga Mahasiswa (LM) Psikologi UGM kembali menggelar “Ngariung”, diskusi tentang fenomena sosial di masyarakat, pada Sabtu (25/5). Ngariung 2024 kali ini mengangkat tema “Diskursus Ableisme: Adakah Inklusivitas untuk Hiburan Berkualitas?”.
Sebanyak 69 wisudawan/wisudawati Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) mengikuti pelepasan Program Studi Sarjana Psikologi Periode III Tahun Akademik 2023/2024 di Hall-D Fakultas Psikologi UGM, Rabu (22/5). Wisudawan terdiri dari 60 program reguler dan sembilan dari International Undergraduate Program (IUP). Dari jumlah tersebut, 54 wisudawan meraih penghargaan akademik dengan predikat pujian.
“Hidup pasti dipenuhi oleh ketidakpastian. Uncertainty global yang sempat mengubah sistem dunia adalah pandemi Covid-19, contoh ini menjadi salah satu alasan perlunya sosialisasi tentang change management, sebuah cara bagaimana merespons ketidakpastian yang terjadi,” ucap Kepala Career Center Fakultas Psikologi UGM, Ardian Rahman Afandi, S.Psi., M.Psi., Psikolog.
Narasumber webinar, Woro Ireng Renoati, M.Psi., Psikolog yang menjabat sebagai Compensation, Benefit, and Industrial Relations Manager PT. SKK Migas menjabarkan lebih luas lagi terkait perubahan, “Selama ini kita sering menganggap perubahan hanya dilatarbelakangi oleh peristiwa negatif, seperti covid-19, bencana alam, kekeringan, konflik, dsb. Padahal, perubahan positif juga bisa terjadi, seperti contohnya kemajuan teknologi
artificial intelligence