Fakultas Psikologi UGM Gelar E-Job Fair 2024

Fakultas Psikologi UGM kembali menggelar E-Job Fair 2024 bertajuk “Your Journey in Your Psychology Careers” secara daring untuk kedua kalinya, Sabtu (24/2) dan Minggu (25/2). Kegiatan yang rutin diadakan setiap tahun ini, bertujuan untuk memfasilitasi pencari kerja khususnya mahasiswa dan alumni, dengan pencari tenaga kerja di bidang Psikologi. 

Career Center Fakultas Psikologi UGM sebagai penyelenggara menggandeng PT Komatsu Indonesia, PT Midi Utama Indonesia Tbk (Alfamidi), dan Jacaranda Consultant Indonesia sebagai mitra. Juga, Kagama Human Capital (KHC) dan Career Development Center (CDC) Fisipol UGM sebagai media partners 

Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Psikologi UGM, Galang Lufityanto, M.Psi., Ph.D., Psikolog, berharap dapat terjalin kolaborasi yang bermanfaat baik antara Fakultas Psikologi UGM,  mahasiswa dan alumni, serta berbagai instansi nantinya. Fakultas Psikologi UGM sebagai jembatan yang berperan menjadi bagian dari proses masa depan mahasiswa, tidak hanya memberikan pendidikan namun juga mempersiapkan mahasiswa melalui program magang dan kegiatan ini.  

“Penyelenggaraan acara ini sesuai dengan visi misi kami, bahwa saat ini pendidikan di Indonesia sudah menggabungkan magang kerja sebagai salah satu kurikulum yang harus dijalani oleh mahasiswa selama masa kuliah, dengan itu mahasiswa sudah semakin kuat, siap. Kemudian setelah itu mahasiswa sudah semakin siap untuk menjalani kehidupan pasca mereka lulus, kita lanjutkan dengan menghubungkan mahasiswa yang siap bekerja dengan pihak-pihak instansi yang membutuhkan,” terang Galang.  

Hal serupa juga disampaikan oleh Kepala Career Center Fakultas Psikologi UGM, Ardian Rahman Afandi, S.Psi., M.Psi., Psikolog, “E-Job Fair ini merupakan sebuah jawaban dari kebutuhan pasar kerja yang membutuhkan breaching untuk teman-teman, yang sudah lulus dari jenjang sarjana maupun jenjang magister untuk bisa mendapatkan khasanah mengenai pengetahuan lowongan kerja dan juga pengetahuan mengenai industri seperti apa”.  

Career Center merupakan unit yang memberikan pelayanan dalam bidang pengembangan karir dan individu. Layanan tersebut tidak hanya bagi civitas academica Psikologi UGM, namun bagi masyarakat, termasuk salah satunya adalah E-Job Fair.  

“Di sini Career Center menjadi wadah bagi teman-teman semuanya dan bisa mengekskalasi karier teman-teman semuanya, semoga acara ini akan menjadi batu loncatan bagi teman-teman peserta E-Job Fair semuanya dan bisa menjadi waktu yang berharga tempat yang berharga untuk bisa mengembangkan diri teman-teman semuanya,” harap Ardian.  

Pada hari pertama (24/2), lebih dari 350 peserta E-Job Fair 2024 yang terdiri dari mahasiswa, alumni, dan umum mengikuti sesi Career Talks dengan 3 narasumber berbeda. Pertama dengan tajuk “Navigating Career Transitions to Make a Difference”, oleh Assistant Vice President, Divisi Human Capital Strategy & Policy PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk., Dila Dama Atprinka, S.Psi., M.Psi., Psikolog. Kedua, Staf People Development di Jacaranda Consultant Indonesia, Aldinda Najib Nur Fathoni, S.Psi., bertajuk “Adapting to Industry Trend”. Ketiga, bersama Koordinator Bidang Pendidikan Profesi Psikologi sekaligus Dosen Fakultas Psikologi UGM, Zahra Frida Intani, M.Psi., Psikolog, dengan materi “Exploring Diverse Psychology Careers”. Rangkaian dilanjutkan dengan pengenalan company profile oleh PT Midi Utama Indonesia Tbk dan Jacaranda Consultant Indonesia, serta E-Career Expo.  

Berbeda dengan hari pertama, pada pelaksanaan E-Job Fair hari kedua, Sabtu (25/2), dilaksanakan Interview Day bersama mitra bagi kanddidat yang lolos proses seleksi awal dari mahasiswa dan alumni Fakultas Psikologi UGM. Kegiatan juga dilaksanakan dengan Konseling Karier bersama Psikolog bagi mahasiswa dan alumni. 

 

Penulis: Erna