Arsip:

daring

Alumni Day 2022: Hari Bersama Alumni

Keluarga Alumni Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (KAPSIGAMA) bersama dengan Fakultas Psikologi UGM menggelar acara Alumni Day 2022 (15/1) yang bertujuan untuk menyambungkan kembali antara Alumni dengan Almamaternya. Dimulai pada pukul 09.00 WIB, acara ini diselenggarakan secara luring maupun daring melalui YouTube Kanal Pengetahuan Psikologi UGM dan Zoom. Selain dihadiri oleh alumni, acara juga dihadiri oleh Hubungan Almamater (HunTer), Persatuan Orang Tua Mahasiswa Psikologi (POTMAPSI), dan Ibu-Ibu Dharma Wanita Fakultas Psikologi UGM. read more

Workshop Daring: Etika Penelitian dalam Penelitian Kesehatan Mental

Pada Rabu (12/1), Program Doktor Ilmu Psikologi UGM mengadakan Etika Penelitian Series hari kedua dengan pembicara Dr. Diana Setiyawati, M.HSc., Psy., Psikolog dan Aliza Hun dari Australia National University. Acara diawali dengan sambutan yang disampaikan oleh Ketua Program Studi Doktor Ilmu Psikologi UGM, Edilburga Wulan Saptandari, S.Psi., M.Psi., Ph.D Psikolog.  “Terima kasih juga kepada bapak/ibu yang sudah hadir, baik mahasiswa S3, maupun teman-teman dari berbagai tempat dan berbagai instansi. Hari ini adalah hari yang kedua dari Seri Etika Penelitian, kalau kemarin kita sudah membahas etika penelitian secara umum dan besok masih ada 1 sesi webinar lagi”, sapa Edilburga melalui sambutannya. read more

Integritas dan Etika Penelitian Melibatkan Manusia

Program Doktor Ilmu Psikologi bersama dengan Komisi Etika Fakultas Psikologi menyelenggarakan acara Seminar Etika Penelitian pada hari Selasa (11/01). Acara seminar ini dibagi menjadi dua sesi dengan dua pembicara yang berbeda. Untuk sesi pertama, hadir Prof. Dra. RA Yayi Suryo Prabandari, M.Si., Ph.D yang menyampaikan materi tentang” Integritas dan Etika Penelitian Melibatkan Manusia”. Acara seminar untuk sesi pertama dimulai pada pukul 11.00 WIB dan diselenggarakan secara daring melalui Zoom. read more

Perkembangan Etik dalam Penelitian Psikologi

Komisi Etik Fakultas Psikologi bersama dengan Program Doktor Ilmu Psikologi UGM mengadakan acara Seminar Etika Penelitian pada hari Selasa (11/1). Acara seminar ini dibagi menjadi dua sesi dengan dua pembicara yang berbeda. Untuk sesi pertama. Hadir Prof. Dra. RA Yayi Suryo Prabandari, sementara pada sesi kedua sebagai pemateri hadir Dra. Sri Kusrohmaniah, M.Si., Ph.D Psikolog dengan topik “Pertimbangan Etik dalam Penelitian Psikologi”. “Pada siang hari ini, saya akan memberikan bahasan mengenai pengantar dan mengapa perlu telaah etik dalam penelitian psikologi”, jelas Kusrohmaniah di awal materi. read more

Hari Terakhir Penyelenggaraan Psychology Week: Berkarier dan Berprestasi

Masih dalam rangkaian perayaan Dies Natalis Fakultas Psikologi UGM ke-57, Fakultas Psikologi UGM menyelenggarakan Psychology Week hari terakhir pada Jumat (7/1). Acara pada hari terakhir juga diselenggarakan dalam dua metode, tidak hanya daring tetapi juga luring. Acara hari terakhir dari Psychology Week ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dan diisi dengan agenda dari Career Center Fakultas Psikologi UGM. read more

Psychology Week Hari Kedua: Galeri Kontribusi Fakultas Psikologi UGM dalam Pengembangan Manusia

Fakultas Psikologi UGM pada Rabu (5/1) melanjutkan rangkaian acara Psychology Week hari kedua. Acara-acara yang diselenggarakan hari ini termasuk dalam rangkaian acara Psychology Week sebagai bagian dari perayaan Dies Natalis Fakultas Psikologi UGM ke-57. Berbagai acara diselenggarakan menggunakan metode daring melalui YouTube Kanal Pengetahuan Psikologi UGM dan Zoom. read more

Kuliah Online PMH: Waspada Sexual Grooming

Fakultas Psikologi UGM bekerjasama dengan Center for Public Mental Health (CPMH) mengadakan Kuliah Online sesi terakhir di tahun 2021 dengan topik “Waspada Sexual Grooming”. Topik kali ini disampaikan oleh Nurul Kusuma Hidayati, M.Psi., Psikolog dan Wirdatul Anis, M.Psi., Psikolog. “Sebelum kita mengenal jauh tentang sexual grooming, sebenarnya grooming itu maknanya positif, yaitu mempersiapkan supaya nanti hasilnya lebih siap atau baik”, ungkap Nurul di awal sesi acara. read more

Kuliah Online CPMH: Kesepian dan Kesehatan Mental

Jumat (17/12) Fakultas Psikologi UGM bekerjasama dengan Center for Public Mental Health (CPMH) mengadakan Kuliah Online yang mengangkat topik “Kesepian dan Kesehatan Mental”. Topik tersebut dibawakan oleh dua narasumber yang sudah sering mengisi acara Kuliah Online CPMH, yaitu Nurul Kusuma Hidayati, M.Psi., Psikolog dan Wirdatul Anisa, M.Psi., Psikolog. “Temanya sebenarnya sudah banyak dibahas oleh banyak pihak, apalagi kalau kita berselancar di Instagram”, ujar Nurul di awal acara. read more

Webinar Kesehatan Jiwa Tahun 2021: Kesehatan Mental untuk Pedesaan di Indonesia

Selasa (14/12) Center for Public Mental Health (CPMH) Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada bersama Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan Yayasan Kemitraan Indonesia Sehat (YKIS) menyelenggarakan acara webinar dengan topik “Kesehatan Mental untuk Pedesaan Indonesia”. Acara tersebut dimoderatori oleh Idei K. Swasti, M.Psi., Psikolog dan dibuka dengan sambutan pengantar oleh Prof. Irwanto, Ph.D. selaku Ketua Badan Pengurus YKIS. Selain itu, acara webinar ini menghadirkan berbagai narasumber yang terdiri dari Prof. dr. Laksono Trisnantoro, M.Sc., Ph.D., Romo Dr. C. Suparman Andi, MI., dan Dr. Diana Setyawati, M.HSc., Ph.D. read more

Kuliah Online CPMH: Perundungan dan Kesehatan Mental

Rabu (24/11) Fakultas Psikologi UGM bekerjasama dengan Center for Public Mental Health (CPMH) menyelenggarakan Kuliah Online yang mengangkat topik “Perundungan dan Kesehatan Mental”. Topik tersebut disampaikan oleh dua pembicara, yaitu Nurul Kusuma Hidayati, M.Psi., Psikolog dan Wirdatul Anisa, M.Psi., Psikolog. “Kenapa kami memamaparkan tentang segala macam perundungan, ternyata di lapangan masih banyak temen-temen atau bahkan orang dewasa yang belum memahami bahwa hal itu adalah perundungan atau teman-teman remaja yang pada akhirnya menyadari bahwa ternyata selama ini telah melakukan perundungan”, jelas Nurul. read more