Jumat (7/8), Center for Lifespan Development (CLSD) atau Pusat Kajian Rentang Perkembangan Manusia Manusia Fakultas Psikologi UGM menyelenggarakan Kelas Online CLSD sesi 2. Setelah pada sesi sebelumnya membahas mengenai Berbagai Macam Metode Penelitian Perkembangan dan Topik Riset Terkini, pada sesi kali ini peserta diajak untuk mengenal mengenai pendekatan kualitatif pada riset. Topik yang dipilih ada sesi ini adalah “Mengenal Pendekatan Kualitatif dalam Riset Perkembangan” yang dibawakan oleh Edilburga Wulan Saptandari, M.Psi., Ph.D, Psikolog, Dosen Fakultas Psikologi UGM.
Arsip:
clsd
Center for Lifespan and Development (CLSD) Fakultas Psikologi UGM adakan kelas online perdana melalui Zoom Meeting. Acara diadakan pada Selasa, 4 Agustus 2020 pukul 13.00 – 15.30 WIB.
Dihadiri oleh 135 peserta dari rentang pendidikan S1 hingga S3, kelas online kali ini mengangkat topik berjudul Mengenal Berbagai Macam Metode Penelitian Perkembangan dan Topik Riset Terkini. Awalnya pelatihan ditujukan untuk memberikan pengetahuaan tambahan pada peneliti magang maupun asisten penelitian CLSD, namun karena kali ini diadakan secara daring, maka ruang lingkupnya diperluas untuk mahasiswa psikologi UGM dari berbagai tingkatan.