Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada bekerjasama dengan PT. Melintas Cakrawala Indonesia menyelenggarakan Pelatihan Tes Kognitif AJT bagi para dosen dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Pelatihan digelar di Hotel Santika, Yogyakarta pada tanggal 1 sampai dengan 4 Oktober 2019.
Tes Kognitif AJT merupakan tes kecerdasan anak yang mengukur melalui 8 aspek yaitu penalaran cair, memori kerja jangka pendek, efisiensi belajar, pemrosesan visual-spatial, pemrosesan auditori, pemahaman – pengetahuan, kefasihan penerimaan, dan kecepatan pemrosesan. Dalam pembuatannya tes ini mengacu pada teori kecerdasan yang dikembangkan oleh psikolog Raymond Cattell, John Horn dan John Caroll yang disebut Catell-Horn-Caroll (CHC). Hasil dari tes kognitif AJT ini mampu menunjukkan bidang-bidang kognitif yang akan menjadi kekuatan atau kelemahan seorang individu sehingga dapat mengioptimalkan prestasi.
Pelatihan tes Kognitif AJT ini diawali dengan ice breaking untuk menghangatkan suasana dilanjutkan dengan pemberian pengarahan mengenai kontrak belajar selama pelatihan berlangsung. Supra Wimbarti, M.Sc., PhD, dosen Fakultas Psikologi UGM memberikan penjelasan mengenai sejarah tes kecerdasan dunia dan Indonesia. Materi tersebut menjadi jembatan untuk materi selanjutnya yang berfokus kepada teori kecerdasan yang menjadi pondasi teori dari penyusunan AJT yaitu teori CHC. Beberapa pakar juga turut serta menyampaikan materi dalam pelatihan ini terkait proses praktis penyusunan alat tes AJT yaitu Retno Suhapti, S.U., M.A dan Wahyu Widhiarso, S.Psi.,M.A.
Materi terkait administrasi tes kognitif AJT yang menghimpun perihal kriteria tester, interpreter, standar dan etika, sistem skoring, sampai dengan pencatatan hasil observasi menjadi bahan diskusi pada hari kedua. Ammik Kisriyani, S.Psi., M.A., Edilburga Wulan Saptandari, S. Psi., M.Psi, dan Dra. retno suhapti, S.U., M.A menjadi pembicara pada sesi ini.
Materi administrasi tes kognitif AJT juga berlanjut di hari ketiga, dimana pemateri menjelaskan berbagai tes dalam AJT. Adapun sesi terakhir di hari ketiga, peserta diberikan penjelasan mengenai sistem skoring termasuk cara pengisian skor dan membaca hasil skoring oleh Ajeng S. Syarasyalma, S.Kom dan Wahyu Widhiarso, S.Psi.,M.A.
Hari terakhir pelatihan ditutup dengan penyusunan laporan hasil tes kognitif AJT. Pada hari terakhir ini, Dr.M.G.Adiyanti,M.S. dan R.Urip Purwono,M.Sc.,PhD. mempresentasikan dasar-dasar interpretasi tes AJT serta penjelasan cara membaca profil hasil tes, dilanjutkan dengan perihal penyusunan laporan hasil tes kognitif AJT, dan presentasi penyusunan laporan.