Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan acara Guest Lecture Series “Industrial and Organizational Psychology” edisi kedua yang berlangsung Kamis (25/2). Kegiatan ini mendatangkan pembicara profesional dan berpengalaman yang berkarir di bidang industri. Acara ini dilaksanakan pada pukul 13.30 s.d. 15.30 dengan diikuti oleh kurang lebih 170 peserta yang semuanya adalah mahasiswa Fakultas Psikologi UGM.
fakultaspsikologi
Rabu (24/02), Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan kegiatan Pelepasan Wisudawan/Wisudawati Program Studi S1 Psikologi Periode II Tahun Akademik 2020/2021 yang terdiri dari Kelas Reguler dan Kelas Internasional/International Undergraduate Program (IUP). Pada periode ini, Program studi S1 Psikologi Fakultas Psikologi UGM memiliki 43 orang lulusan yang terdiri dari 39 orang lulusan kelas reguler dan 4 orang lulusan kelas internasional (International Undergraduate Program/IUP).
Selasa (23/2) Fakultas Psikologi UGM mengadakan kuliah tamu online. Acara bertajuk Guest Lecture Series “Industrial and Organizational Psychology” ini merupakan edisi awal dari rangkaian kuliah tamu yang diadakan di Fakultas Psikologi UGM hingga Bulan Mei 2021.
Mulai Senin (15/2), Fakultas Psikologi UGM menyelenggarakan kegiatan “Intensive Course : Multimethod and Mixed Research”. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Program Studi Doktor Ilmu Psikologi bekerja sama dengan Center of Life-Span Development (CLSD) yang berlangsung selama tiga hari hingga Rabu (17/2).
Senin (8/2) Program Doktor Ilmu Psikologi UGM menyelenggarakan Kursus Intensif Metode Penelitian Survei. Acara yang berlangsung selama empat hari ini diikuti oleh 163 peserta yang berasal dari berbagai latar belakang pendidikan dan profesi.
Perkembangan manusia merupakan suatu proses perkembangan yang dialami oleh manusia sepanjang kehidupan. Masa perkembangan manusia diawali sejak berada di dalam kandungan sampai pada masa lansia. Tiap-tiap masa perkembangan yang dialami oleh manusia memiliki karakteristiknya masing-masing. Selain itu, masa perkembangan juga terbagi atas beberapa bagian perubahan, yaitu fisik, sosial-emosional, dan moral.
Rabu (20/01) Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan Pelepasan Wisudawan/Wisudawati Periode II Tahun Akademik 2020/2021 Program Pascasarjana. Acara ini diikuti oleh 21 mahasiswa pascasarjana Magister Psikologi dan Magister Psikologi Profesi. Jumlah lulusan dari Magister Psikologi sebanyak 3 orang dan Magister Psikologi Profesi berjumlah 18 orang, sehingga keseluruhan jumlah lulusan Program Pascasarjana Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada berjumlah 3.069 alumni dari jenjang Pascasarjana.
Paguyuban Magister Psikologi Profesi UGM adakan sesi sharing online bertajuk “Online Practice Sharing for Psychologits” yang ditujukan bagi alumni Magister Psikologi Profesi Universitas Gadjah Mada. Sesi sharing ini dilaksanakan pada hari Minggu, 12 Juli 2020 pukul 13.00 – 16.30 WIB melalui aplikasi Zoom Meeting, gratis tanpa dipungut baiaya. Total peserta yang mendaftar untuk acara yakni sebanyak 400 alumni.
Fakultas Psikologi UGM adakan sesi sharing online bertajuk INPSYRATION melalui Google Meeting pada Jumat 19 Juni 2020, pukul 13.30-15.00 WIB.
INPSYRATION merupakan acara yang diperuntukkan khusus bagi mahasiswa psikologi UGM, yang mana dapat diikuti secara gratis dengan cara mendaftar melalui link yang disiapkan oleh panitia. Acara ini merupakan acara perdana yang diadakan oleh fakultas, dengan tujuan untuk mengasah kreativitas mahasiswa dalam memunculkan ide-ide kreatif semasa liburan semester, sehingga waktu yang luang yang dimiliki dapat diarahkan untuk melakukan kegiatan positif.
Ditengah situasi COVID-19, kegiatan yang dilakukan masyarakat menjadi lebih terbatas. Banyak dari instansi yang telah menerapkan kebijakan work from home dan kuliah serta sekolah secara daring. Hal ini dilakukan demi menekan penyebaran COVID-19 yang berpotensi menular melalui kontak langsung. Sebagai bentuk penanggulangan, beberapa daerah di Indonesia memberlakukan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Adapun salah satu daerah yang telah menerapkan kebijakan ini yakni Provinsi DKI Jakarta.