Mahasiswa Kearsipan UGM Belajar ke Record Center Fakultas Psikologi UGM

Mahasiswa Kearsipan angkatan 2011 Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada belajar ke Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (27/3/2013). Sekitar 69 mahasiswa secara khusus ingin mengetahui visual penataan arsip inaktif yang ada di record center Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada.

"UGM memiliki beberapa record center, diantara Fakultas Psikologi yang menjadi percontohan. Itu mengapa kami memberi kebebasan kepada mahasiswa untuk memilih antara record center Fakultas Psikologi, Fakultas Peternakan,dan Arsip universitas. Jadi dengan kunjungan ini mereka dapat melihat visualnya seperti apa penataan arsip khususnya yang inaktif. Hari kedua ini ada sekitar 49 mahasiswa dan kemarin 20 mahasiswa yang berkunjung ke sini", papar Faizatush Sholikhah, MA dosen pengampu matakuliah manajemen arsip inaktif.

Tim record center Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada terdiri dari Tri Muryani pejabat arsiparis UGM, Cilandasari mahasiswa angkatan pertama Kearsipan tahun 1994, dan Hijjah alumni Kearsipan tahun 2004. Mereka secara bergantian membagi ilmu kepada para mahasiswa.

Seperti diketahui, record center Fakultas Psikologi bersama Fakultas Peternakan, Fakultas Teknologi Pertanian, Bidang Hukum dan Tata Laksana, Sub Bagian Tata Usaha Bagian TURT, Sekretaris Eksekutif, Direktorat Sumber Daya Manusia, Direktorat Pengelolaan dan Pemeliharaan Aset, Records Center Bersama Kinanti, dan Arsip UGM meraih predikat pengelola kearsipan terbaik Kemdiknas tahun 2011.