Fakultas Psikologi UGM Selenggarakan Pelepasan Wisudawan dan Pengambilan Sumpah Psikolog Daring

Di tengah pandemi Covid-19 ini, Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada untuk pertama kalinya menyelenggarakan secara daring acara pengambilan sumpah psikolog dan pelepasan wisudawan/wisudawati program pascasarjana pada 22 April 2020. Acara ini diikuti oleh 70 mahasiswa pascasarjana Program Studi Magister Psikologi, Magister Psikologi Profesi dan Program Doktor Ilmu Psikologi.

Jumlah lulusan dari Program Magister Psikologi Profesi sebanyak 32 psikolog yang keseluruhannya adalan wanita. Jumlah lulusan dari Magister Psikologi sebanyak 34 ilmuwan dengan rincian 29 wanita dan 5 pria. Jumlah lulusan Program Doktor Ilmu Psikologi sebanyak 4 doktor psikologi dengan rincian 2 wanita dan 2 pria. Hingga saat ini, keseluruhan lulusan pascasarjana dari Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada berjumlah 3.001 orang bagi jenjang S2 dan 153 orang bagi jenjang S3.

Pada Program Magister Psikologi Profesi, Indeks Prestasi Kumulatif tertinggi adalah 3,83 diraih oleh Elvina Nurina Rakhmadita sekaligus berpredikat Cumlaude. Pada periode ini, terdapat 3 lulusan berpredikat cumlaude, 20 lulusan berpredikat sangat memuaskan dan 9 orang berpredikat memuaskan. Masa studi terpendek 2 tahun 5 bulan 9 hari diraih oleh Hevalia Pramudhanti.

Beralih ke Program Magister Psikologi, Indeks Prestasi Kumulatif tertinggi adalah 3,89 yang diraih oleh Valendra Granitha Shandika Puri sekaligus berpredikat Cumlaude. Pada periode ini, terdapat 7 lulusan berpredikat Cumlaude, 21 lulusan berpredikat sangat memuaskan dan 6 orang berpredikat memuaskan. Untuk masa studi terpendek 1 tahun 5 bulan 12 hari diraih oleh Cinthya Megapertiwi dan Khasdyah Dwi Dewi Setyoningtias.

Pada Program Doktor Ilmu Psikologi, Indeks Prestasi Kumulatif tertinggi adalah 3,91 diraih oleh Nurlaela Widyarini. Pada periode ini, terdapat 1 lulusan berpredikat Cumlaude dan 3 lulusan berpredikat sangat memuaskan. Untuk masa studi terpendek 3 tahun 4 bulan 30 hari berhasil dicapai oleh Cicilia Larasati Rembulan dan Ferdinandus Hindiarto.

Fakultas Psikologi memberikan penghargaan kepada dua mahasiswa magister yaitu Reny Rustyawati dan  Elvina Nurina Rakhmadita sebagai lulusan dengan naskah publikasi tesis terbaik. Reny melakukan penelitian tentang “Penerapan Pendekatan Bayesian Dalam Penelitian Psikologi” di bawah bimbingan Dr. rer. pol. Bhina Patria, M.A. Sedangkan tesis milik Elvina adalah “Peran Leader-Member Exchange terhadap Career Resilience dengan Extraversion sebagai Moderator pada Karyawan Digital Native” bimbingan, Dr. Sumaryono. M.Si., Psikolog.