Fakultas Psikologi dan POTMAPSI Sambut Orang Tua Mahasiswa Baru

Minggu (13/9), Fakultas Psikologi UGM bersama denga Persatuan Orang Tua Mahasiswa Psikologi (POTMAPSI) menyelenggarakan Pertemuan Orang Tua Mahasiswa Baru Angkatan 2020 secara daring. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang rutin diselenggarakan setiap tahun untuk menyambut orang tua mahasiswa baru. Kegiatan ini bertujuan sebagai wadah komunikasi dan sosialisasi kepada orang tua terkait kegiatan akademik dan perkuliahan.

Sebanyak 280 orang tua mahasiswa baru Program Sarjana Psikologi dan International Undergraduate Program mengikuti kegiatan ini. Mereka berasal dari berbagai daerah di seluruh Indonesia, diantaranya Sumatera Utara, Padang, Pekanbaru, Siak Hulu, Kalimantan Timur, Nusa Tenggara Barat, Bali, hingga Papua.

Acara diawali dengan penayangan video prestasi mahasiswa, tur kampus dan penampilan gamelan dari mahasiswa membawakan lagu Suwe ora Jamu dan Gundul Pacul. Setelah penayangan video, Erina Chusnulita, S.P., M.M.A. selaku pembawa acara menyambut dan memandu pertemuan ini dari awal hingga akhir.

Setelah dibuka oleh pembawa acara, acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan. Sambutan diawali oleh Agus Nugroho, S.T., M.T., mewakili para orang tua mahasiswa baru. Dalam sambutannya Agus mengatakan bahwa ia mewakili orang tua yang lain merasa sangat senang dan bangga karena putra dan putri mereka sudah berhasil melalui kompetisi untuk masuk menjadi mahasiswa di Universitas Gadjah Mada. Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih dan harapan agar kelak putra dan putri mereka dapat menjadi sejarah di Universitas Gadjah Mada dan juga bangsa Indonesia sebagai pemimpin di masa depan. Pada akhir sambutannya Agus mengatakan bahwa para orang tua siap menjadi mitra untuk bekerja sama dengan fakultas dan POTMAPSI untuk mengantarkan kesuksesan putra-putri mereka.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Dekan Fakultas Psikologi UGM, Prof. Dr. Faturochman, M.A. “Selamat kepada Bapak dan Ibu karena putra-putrinya berhasil masuk di UGM. Masuk di UGM cukup berat. Hanya sekitar 2% dari seluruh pendaftar yang di terima di Fakultas Psikologi dengan skor yang sangat tinggi”, ungkap Faturochman.

“Jumlah mahasiswa yang berprestasi di Fakultas Psikologi UGM tidak kurang dari 50%. Para mahasiswa ini aktif mengikuti beragam perlombaan dan kompetisi. POTMAPSI turut serta mengawal berbagai kegiatan yang diikuti mahasiswa seperti kemah dan Olimpiade Psikologi”, lanjut Faturochman.  Pada akhir pidatonya Faturochman mengajak para orang tua untuk bersama-sama membimbing putra-putri mereka agar sukses.

Usai sambutan, acara kemudian dilanjutkan dengan pengenalan dosen oleh dekan dan Sosialisasi Kurikulum Program Sarjana Program Studi Psikologi Tahun 2020 Fakultas Psikologi UGM, yang dibawakan oleh Dr. Esti Hayu Purnamaningsih, M.S. selaku Ketua Program Studi Sarjana Psikologi dan Wenty Marina Minza, S.Psi., M.A., Ph.D., Kepala International Undergraduate Program.

Pengurus POTMAPSI juga turut memberikan sambutan pada acara ini dengan menjelaskan terkait tujuan pembentukan POTMAPSI, sejarah, program kerja dan peran POTMAPSI. Acara ditutup dengan diskusi dan tanya jawab antara orang tua dengan Kepala Program Studi hingga pukul 12.00 WIB.

Tags: 2020 potmapsi