Dharma Wanita Persatuan Psikologi Berbagi Kebahagiaan Melalui 180 Bingkisan Lebaran

Pada Jumat (22/3), Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unsur Pelaksana (UP) Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan serah terima secara simbolis 180 bingkisan Lebaran di ruang B-112. 

Dalam sambutannya, Ketua DWP UP Fakultas Psikologi UGM, Dr. Rita Eka Izzaty, S.Psi., M.Si., menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata semangat Dharma Wanita “Dari Kita untuk Kita”.  

“Mudah-mudahan semua senang menerimanya, dan ini adalah wujud dari tagline kita, Dari Kita, Kembali ke Kita,” tegas Rita.  

Rita juga mengapresiasi seluruh panitia yang terlibat dalam persiapan kegiatan ini, “Pada kesempatan ini juga tidak lupa, terima kasih buat semua tim yang luar biasa, yang sudah mengupayakan yang terbaik,” ungkapnya. 

Selain sebagai sebuah ucapan selamat dalam merayakan momen suci Idul Fitri, semangat kebersamaan tercermin melalui penyerahan bingkisan kepada beberapa perwakilan. Perwakilan tersebut meliputi pengurus DWP, dosen, tenaga kependidikan, staf dan tenan kantin, serta tenaga outsource keamanan dan kebersihan. Bingkisan tersebut berisi berbagai macam produk sembako sebagai bentuk dukungan dan perhatian dari DWP.  

Penyerahan ini disambut antusiasme dan sukacita oleh para penerima. “Terima kasih bingkisan lebarannya. Senang menerimanya. Karena tidak sekedar bingkisan, tapi ada cinta dan kasih sayang di dalamnya,” ujar salah satu penerima, Crist.  

Hal serupa juga diungkapkan oleh Kasihati, “Alhamdulillah, bingkisan lebaran sudah kami terima. Terima kasih banyak. Barokallah. Semoga Dharma Wanita Psikologi UGM semakin jaya Makmur”. 

Rencananya, pembagian bingkisan akan selesai dilakukan pada Senin (25/3).  

 

Penulis: Erna 

Foto: Edwin