Selasa (2/4), Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) mengadakan Research and Publication Day. Acara ini merupakan follow up dari pengajuan proposal hibah penelitian Kelompok Bidang Keilmuan (KBK), Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dan Unit Fakultas Psikologi pada tahun 2019. Terdapat sekitar 27 penelitian yang diterima proposal hibahnya.
Prof. Kwartarini Wahyu Yuniarti, M.MedSc., Ph.D membuka acara ini dengan menjelaskan lebih lanjut mengenai proses kelanjutan dari hibah penelitian. Acara dilanjutkan dengan penjelasan lanjutan dari Prof. Drs. Subandi, M.A, Ph.D dari sisi publikasi penelitian yang akan dilakukan setelah rampung, serta seluk-beluk hal yang mendukung berjalannya riset.
Hadir pula Unit Pengembangan Penelitian, Publikasi, dan Pengabdian Kepada Masyarakat (UP4) dalam acara ini sebagai unit yang bertanggung jawab dalam proses hibah penelitian, PKM dan unit serta pengelolaan publikasi hasil penelitian.
Acara dilanjutkan dengan dipersilakannya seluruh peserta yang hadir, dimana didominasi oleh Dosen Fakultas Psikologi UGM, untuk dapat memulai penulisan riset. Acara ini sendiri berlangsung mulai jam 9 pagi sampai dengan jam 3 sore di ruang A-203 Fakultas Psikologi UGM.