Sabtu (17/9), Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Persatuan Orang Tua Mahasiswa Psikologi (POTMAPSI) kembali gelar Pertemuan Orang Tua Mahasiswa Baru angkatan 2022 secara bauran.
Kegiatan ini diikuti lebih dari 200 orang tua mahasiswa baik luring maupun daring dari Program Studi Sarjana Psikologi reguler dan International Undergraduate Program (IUP).
Kegiatan diawali dengan penayangan prestasi mahasiswa yang dilanjutkan dengan penayangan fasilitas fakultas, penampilan karawitan mahasiswa, penayangan badan kegiatan mahasiswa, dan Pelatihan Pembelajar Sukses bagi Mahasiswa Baru-Psikologi Rumah Kita (PPSMB-PRK) 2022 yang telah diikuti oleh seluruh mahasiswa baru angkatan 2022 Agustus lalu.
Dipandu oleh Veri Kristiningsih, S.S. dan Yemima Febriani, S.S. sebagai pembawa acara menyapa orang tua mahasiswa dan membuka kegiatan. Orang tua mahasiswa dipersilakan untuk bersama-sama menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan himne Gadjah Mada dengan berdiri secara khidmat di tempat. Melanjutkan rangkaian kegiatan, Drs. Sentot Haryanto, M.Si., memimpin doa bersama.
Sambutan pada kegiatan ini disampaikan oleh Istiyadi S.E., M.T., orang tua dari Hana Nasyifa. Istiyadi memberikan selamat sekaligus mengajak untuk bersyukur atas penerimaan putra-putri sebagai mahasiswa di Fakultas Psikologi UGM. Dari pengalamannya, Istiyadi menambahkan dari 3 anaknya yang menempuh pendidikan di UGM hanya di Fakultas Psikologi, orang tua memiliki wadah sebagai forum berkomunikasi baik sesama orang tua maupun dengan dosen.
“Oleh karena itu pada kesempatan ini kami selaku perwakilan dari orang tua mahasiswa baru, menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya terhadap Bapak Ibu segenap jajaran di Fakultas Psikologi UGM ini,” ungkap Istiyadi menutup sambutan dengan ungkapan terima kasih.
Melanjutkan sambutan, Galang Lufityanto, S.Psi., M.Psi., Ph,D., Psikolog., Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan menyampaikan terima kasih atas kehadiran orang tua mahasiswa. Galang juga turut memperkenalkan seluruh dosen di Fakultas Psikologi satu persatu kepada orang tua mahasiswa.
“Bapak Ibu sekalian, sebenarnya maksud dari acara kali ini adalah kita saling menyambung tali silaturahmi dan juga terutama karena putra-putri Bapak Ibu yang telah bekerja keras, susah payah untuk masuk ke Fakultas Psikologi UGM,” terang Galang.
Menutup sesi sambutan yaitu Joko Prasetyo, perwakilan pengurus POTMAPSI yang menyampaikan pergantian pengurus dengan mengajak orang tua mahasiswa baru untuk bergabung sebagai pengurus POTMAPSI. Pada sambutannya, dijelaskan oleh Joko keterlibatan POTMAPSI khususnya sebagai dukungan bagi mahasiswa Fakultas Psikologi UGM.
“Jadi, kami memberikan dukungan ya sebagai orang tua, memberikan dukungan yang konkret terlibat untuk membantu putra-putri Bapak Ibu terutama dalam bidang pendanaan untuk beberapa kegiatan-kegiatan seperti misalnya kegiatan kemahasiswaan, organisasi kemahasiswaan,” jelas Joko.
Pada sambutannya, Joko turut mengundang pengurus POTMAPSI yang hadir untuk dapat maju ke depan podium menyapa seluruh orang tua mahasiswa baru yang hadir.
Seusai sambutan dari Joko Prasetyo, Veri dan Mima mempersilakan: Indrayanti, S.Psi., M.Si., Ph.D., Ketua Prodi Sarjana Psikologi; Elga Andriana, S.Psi., M.Ed., Ph.D., Kepala IUP; dan Wahyu Jati Anggoro, S.Psi., M.A., Koordinator Pembelajaran S1; untuk memberikan pemaparan terkait kurikulum program Sarjana Psikologi.
Tidak hanya mengenai akademik, orang tua mahasiswa dikenalkan lebih dalam mengenai berbagai kegiatan mahasiswa yang ada di Fakultas Psikologi UGM. Ketua Forum Komunikasi antar BKM dan Pengurus Angkatan (FORKOM), yang juga mahasiswa Sarjana Psikologi program IUP angkatan 2019, Aisya Salmaa Arif memberikan pemaparan tersebut.
Memperdalam pemahaman orang tua mahasiswa baru, kegiatan pertemuan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab yang terbagi dalam dua kelompok yaitu program reguler dan IUP.
Penulis: Erna
Foto: Erna