Prof. Dr. Faturochman, M.A: Menangkan Pemilihan Calon Dekan Fakultas Psikologi Periode 2016 -2021

[smartslider2 slider=”13″]

Kamis (8/9), Prof.Dr. Faturochman,M.A ditetapkan sebagai Calon Dekan Terpilih Fakultas Psikologi  berdasarkan SK Rektor No 3867/UNIP/KL/SET-R/2016. Faturochman mengalahkan dua kandidat lainnya yaitu Dr. Neila Ramadhani, M.Si., M.Ed., dan Rahmat Hidayat, S.Psi., M.Sc., Ph.D. dan kembali menjadi sebagai dekan setelah sebelumnya menjabat pada periode 2008 -2012.

Rangkaian Pemilihan Dekan Fakultas Psikologi dimulai sejak pembentukan panitia seleksi oleh Senat Fakultas yang bertugas melakukan penjaringan bakal calon dekan Fakultas Psikologi. Berikut ini panitia seleksi calon dekan Fakultas Psikologi, yaitu:

  1. Prof. Drs. Koentjoro, MBSc.,Ph.D.
  2. Prof. Dr. Asmadi Alsa, S.U
  3. Prof. Endang Ekowarni
  4. Prof. Dr. Sofia Retnowati, M.S
  5. Dr. Esti Hayu Purnamaningsih, M.S
  6. Drs. Fathul Himam, M.Psi.,M.A.,Ph.D
  7. Diana Setiyawati,S.Psi.,MHSc.,Ph.D.

Panitia seleksi mengumumkan pendaftaran bakal calon dekan kemudian verifikasi kelengkapan dan kebenaran dokumen, setelah itu dilakukan penilaian berdasarkan kriteria. Para calon dekan menyampaikan strategi pencapaian target serta visi misi pada Jumat, (12/8) lalu yang dihadiri oleh oleh bakal calon dekan, dekan fakultas, panitia seleksi, dosen dan perwakilan mahasiswa. Dalam acara tersebut ketiga calon menyampaikan rencana dan strategi dalam menjalankan kepemimpinan di masa depan.

Faturochman memaparkan strateginya untuk memperkokoh peran fakultas psikologi di tingkat nasional dan global. “Mengembangkan iklim organisasi dengan menerapkan berbagai pemikiran inovatif sehingga tercipta kondisi dan hasil yang lebih baik,” ungkap Faturochman. Dalam hal ini beliau menekankan pada cara pembelajaran dan kurikulum inovatif untuk menghasilkan mahasiswa dan lulusan yang berkualitas dengan riset dan kajian ilmiah. Selain itu menjalin kerjasama yang strategis dan sinergis dengan berbagai pihak seperti Potmapsi, AP2TPI, HIMPSI, instansi pemerintah, peusahaan dan LSM untuk mendukung berbagai kegiatan fakultas.

Selanjutnya, berdasarkan jadwal maka pelantikan akan dilaksanakan pada 7 Oktober 2016.